BBS Homestay adalah penginapan atau tempat tinggal sementara bagi Anda yang sedang plesir atau melakukan perjalanan bisnis ke area Wonosobo maupun Dataran Tinggi Dieng. BBS Homestay cocok sebagai tempat menginap bersama keluarga, teman ataupun kerabat terdekat Anda.
Akomodasi ini disewakan satu rumah, jadi privasi masing-masing tamu akan tetap terjaga karena tidak ada tamu lain diluar group Anda. Konsep BBS Homestay ialah sebuah penginapan yang menawarkan kenyamanan, kebersihan, keamanan bagi para tamu-tamunya. BBS Homestay sebuah bangunan megah dengan dua lantai.
Lantai pertama khusus untuk induk semang / pemiliknya yang siap membantu para tamu untuk mempersiapkan sesuatu yang dibutuhkan dan lantai atas khusus bagi para tamu-tamu BBS Homestay.
Lokasi Homestay
BBS Homestay terletak dekat dengan pusat Kota Wonosobo beralamat lengkap di Jalan Raya Wonosobo-Kalibeber km.03, lokasinya sangat strategis dan mudah di cari karena dekat dengan kampus UNSIQ yaitu satu-satunya universitas di Wonosobo dengan akses jalan mudah dan beraspal.
Dari alun-alun Wonosobo hanya berjarak 3 km dan 24 km menuju Dieng Plateau yang dapat ditempuh selama kurang lebih 40 menit perjalanan berkendaraan tanpa macet.
Foto BBS Homestay
Kamar Tidur
BBS Homestay terdiri dari 8 buah kamar tidur yang dirancang dengan nyaman untuk para tamu-tamunya. Masing-masing kamar tidur bertipe double bed (size 180 cm x 200 cm)plus 2 extrabed dan dapat digunakan tanpa tambahan biaya jika Anda menyewa full 1 rumah.
Ruang Keluarga
Akomodasi ini juga dilengkapi dengan ruang keluarga nan luas dan dapat digunakan untuk berkumpul yang terletak tepat di tengah-tengah diantara kamar tidur. Nuansa alam yang kental serta berhawa sejuk dan memiliki landscape alam menawan berupa pemandangan Gunung Sindoro, Gunung Bisma serta area persawahan terhampar luas berpetak-petak dapat disaksikan langsung dari balcony lantai atas yang telah dilengkapi dengan kursi-kursi teras nan nyaman sembari menikmati hari-hari ketika menginap di BBS Homestay.
Balcony tersebut sangat nyaman untuk sekedar duduk santai ditemani secangkir minuman hangat. BBS Homestay memiliki 2 kamar mandi dengan shower dan pemanas air/water heater. Para tamu dapat menyiapkan makanan mereka sendiri atau sekedar membuat minuman panas di dapur berperabotan memasak lengkap siap pakai.
Untuk mengisi acara malam hari, Anda bisa mengadakan acara barbeque sederhana di halaman rumah untuk menghangatkan suasana malam. Dilengkapi dengan area parkir luas bisa menampung hingga 4 sampai 5 kendaraan pribadi bahkan bus ¾ dengan 30 seat juga bisa parkir di halaman depan homestay.
BBS Homestay selalu menjaga kebersihan kamar tidur maupun kamar mandi agar memberikan kenyamanan kepada setiap tamu-tamunya yang datang. Karena dekat dengan pusat kota para tamu BBS Homestay dapat dengan bebas memilih beberapa restaurant atau rumah makan berbagai tipe bahkan mencicipi aneka kuliner khas atau supermarket.
BBS Homestay menawarkan harga sewa terjangkau dan dapat disewa mulai dari 4 kamar dengan memiliki kapasitas tamu banyak sehingga menjadi incaran bagi para wisatawan yang hendak berekreasi ke Dataran Tinggi Dieng atau keperluan bisnis. Homestay ini juga dekat dengan pemandian air panas alami yakni Pemandian Air Panas Kalianget yang berjarak hanya 2 km saja.
Ulasan Tamu

